Sabtu, 25 Juni 2016

THE 5TH FESTIFIVE "ANT TEAM"



Festifive adalah serangkaian lomba yang diadakan oleh  OSIS dan Ekskul SMA Negeri 5 Kota Bekasi. Di Festifive ke-5 tahun ini Festifive diramaikan dengan 10 acara dari 13 Ekskul. Tahun ini Festifive berlangsung dari 16 April sampai 21 Mei 2016.



PENSIL

Acara pertama dari rangkaian kegiatan Festifive ini dipersembahkan oleh ekskul Rohis. Tahun ini, Pensil diselenggarakan berbarengan dengan pembukaan rangkaian acara Festifive tanggal 16 April 2016. Bertemakan “Praise Allah With Creativity (PEACE)” Pensil merupakan ajang kompetisi lomba-lomba islami antar sekolah. Di Pensil tahun ini, ada beberapa mata lomba yang dikompetisikan diantaranya adalah MTQ,MHQ,Quantum,Da’I,Soul, dan Kurma. Di Pensil tahun ini diramaikan oleh bintang tamu EDCOUSTIC yang pastinya islami banget!



FIVECUP WALIKOTA BEKASI 2016

FIVECUP merupakan acara Festifive persembahan dari ekskul PORMASI yang bergerak dalam bidang Olahraga. Acara FIVECUP ini berlangsung cukup lama yaitu 16 Maret – 16 Mei 2016. FIVECUP tahun ini kembali memperebutkan piala bergilir Walikota Bekasi. Bertemakan “Unity, Victory, Obsinately (UVO)” FIVECUP tahun ini melombakan beberapa mata lomba dalam bidang Olahraga antar sekolah diantaranya adalah Futsal Putra, Basket Putra&Putri, dan Badminton.




ENGLISH CONTEST

English Contest atau biasa disingkat EngCont ini rangkaian acara Festifive persembahan dari ekskul English Club. English Contest merupakan acara yang menyelenggarakan lomba-lomba Bahasa Inggris antar sekolah, tahun ini Englisht Contest mengadakan lomba Speech antar sekolah untuk SMP dan SMA. Acara yang diselenggarakan pada tanggal 23 April 2016 ini bertemakan “Diversity Bind Us As One”.




FESTRANEUR

Acara persembahan dari ekskul KOPSIS ini diselenggarakan berbarengan dengan English Contest yaitu 23 April 2016. Bertemakan “Young, Success, and Rich” Festraneur tahun ini ada lomba Cooking Challenge dan Seminar Kewirausahaan.




SCIENCE AND TECHNO COMPETITION (STC)

Bicara soal teknologi dan sains, di Festifive ini juga ada acara kompetisi di bidang teknologi dan sains antar sekolah yatiu Science and Techno Competition (STC) persembahan dari ekskul Science Club dan ICT. Acara yang diadakan pada 30 April 2016 ini mengusung tema “Make A Better Environment With Science And Techno”. Di STC tahun ini ada 2 mata lomba yaitu Line Follower dan Project Exhibition.




GOKUMA

Bersamaan dengan kompetisi sains dan teknologi, pada 30 April ada juga Festival kebudayaan Jepang atau Gokuma persembahan dari ekskul Japanese Club. Bertemakan “Nakama (Teman” di Gokuma kali ini ada banyak sekali hal-hal yang berbau Jepang diantaranya ada Maid CafĂ©, Denka Gokuniku, Yukata Photo Booth, dan Cosstreet juga ada beberapa lomba-lomba berbau Jepang diantaranya adalah Cosplay, Fanart, dan FanFiction.




JURNIVAL

Di minggu ke-4 Festifive, 7 Mei 2016 afa Festival Jurnalistik atau Jurnival yang merupakan persembahan dari ekskul Jurnalistik. Bertemakan “Awaken Daydream” Jurnival kali ini diramaikan oleh bintang tamu yang mengisi seminar Jurnalistik Sidi Saleh selain itu, ada juga beberapa lomba terkait dunia jurnalistik diantaranya adalah Rally Photo dan Citizen Journalism. Selain lomba tersebut, ada juga pameran karya fotografi dari siswa SMAN 5 Bekasi yaitu Art Exhibition.




3ON

3on adalah acara dari rangkaian Festifive yang dipersembahkan oleh 3 ekskul yaitu Paskibra, PMR, dan Pramuka. Berbarengan dengan acara Jurnival dan Teenaction acara 3on berlangsung pada 7 dan 14 Mei 2016.  Bertemakan “Survive in Five” 3on kali ini ada banyak lomba-lomba dari Pion, Tron, dan Stallion.



Teenaction

Teenaction adalah acara persembahan dari ekskul PIK-R. Bertemakan “Acknowledge, Critize, then Action (A.C.T)” Teenaction berlangsung pada 14 Mei 2016. Selain mengadakan kompetisi debat antar sekolah, di acara Teenaction kali ini juga da Forum PIK-R se-Kota Bekasi yang menjadi wadah sharing mengenai ekskul PIK-R antar sekolah






FUSSION

Acara yang paling di tunggu-tunggu di Festifive ini sekaligus menutup kegiatan Festifive ke-5 tahun ini yaitu Fussion yang merupakan persembahan dari ekskul Perkusi yang berlangsung pada 21 Mei 2016. Bertemakan “Bhinneka Tunggal Ika” Dalam acara Fussion ini kompetisi yang diadakan antara lain Band dan Traditional Dance. Fussion tahun ini juga diramaikan oleh band papan atas yaitu HIVI.






Selasa, 08 Maret 2016

Gema Syiar Rabiul Awal "The Best Paragon is Prophet Muhammad SAW"

Assalamu'alaikum Wr. Wb.


Haiii fivers! Dalam rangka merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW, OSIS SMA Negeri 5 Kota Bekasi telah melaksanakan acara 'Gema Syiar Rabiul Awal 1436 H' yang bertemakan "The Best Paragon is Prophet Muhammad SAW" pada 15 dan 16 Januari 2016.

Acaranya seru banget loh! Ada berbagai macam lomba yang diadakan untuk meningkatkan solidaritas dan ajang unjuk kebolehan siswa/i SMA Negeri 5 Kota Bekasi, diantaranya:
-Lomba Da'i
-Lomba Kaligrafi
-Lomba Cepat Tepat Islam
-Lomba Tilawah Al-Qur'an
-Lomba Adzan






Untuk mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa, diadakan juga kegiatan Dzikir Bersama selanjutnya diikuti dengan kegiatan Tabligh Akbar Internal yang diisi dengan materi: Teladan Rasul, Mencari Khusnul Khatimah, 6 Syarat Menuntut Ilmu.
Semoga fivers semua sudah menyimak materi yang disampaikan tersebut dan dapat menambah wawasan.









Senin, 01 Februari 2016

Bedah Kampus 2016 "Test Your Limit To Shape Your Future"

Halo sobat fivers!
Kemarin, tanggal 23 dan 30 januari 2016, OSIS SMAN 5 Kota Bekasi mengadakan acara Bedah kampus lho. Apasih bedah kampus itu? Bedah kampus adalah acara tahunan OSIS SMAN 5 Bekasi. Tahun ini, Bedah Kampus SMA Negeri 5 Kota Bekasi bertemakan “Test Your Limit To Shape Your Future”.


 Acara Bedah Kampus ini diadakan untuk kelas 12 yang tidak lama lagi akan memasuki dunia perkuliahan. Tujuannya tidak lain adalah agar mereka para kelas 12 dapat menentukan dan mematangkan lagi pilihan universitas tempat mereka akan melanjutkan pendidikan nantinya. Nah, di Bedah Kampus ini diisi dan diramaikan oleh para alumni SMA Negeri 5 Kota Bekasi yang sudah memasuki dunia perkuliahan dan berhasil mencapai universitas impiannya.

Pada Bedah Kampus, para alumni melakukan presentasi door to door atau dari kelas ke kelas mempresentasikan tentang universitasnya kepada siswa-siswi kelas 12. Bukan hanya presentasi dari para alumni, di Bedah Kampus juga ada Talkshow dan Training Motivasi.  Pada acara Talkshow siswa-siswi kelas 12 diajak untuk mengenal lebih dalam lagi mengenai dunia perkuliahan yang 180 derajat berbeda dari dunia putih abu-abu mereka, dan pada acara Training Motivasi, siswa-siswi kelas 12 diajak untuk lebih semangat lagi dalam persiapan menghadapi Ujian Nasional dan mereka juga diajak untuk lebih termotivasi lagi dalam upaya menggapai universitas impiannya.

          Wah, seru ya Bedah Kampus ini bukan hanya pengenalan universitas oleh para alumni, tetapi juga pengenalan dunia perkuliahan dan ada pula kiat-kiat untuk menggapai universitas impian.
Tahun ini, Bedah Kampus diramaikan oleh para alumni dari 19 Universitas Negeri di Indonesia. Diantaranya adalah :

 


Bukan hanya untuk mengenal dunia perkuliahan bagi kelas 12, Bedah Kampus juga mejadi ajang reuni bagi para alumni. Karena dijadikan ajang reuni dan temu kangen bagi para alumni, alumni yang hadir melebihi perkiraan ikut meramaikan kegiatan ini.

“Alhamdulillah semua berjalan lancar walaupun ada beberapa hambatan seperti mati listrik di hari ke-2 Bedah Kampus, tetapi semua bisa diatasi sehingga acara kembali berjalan dengan lancar” ujar Yeyen selaku Ketua Pelaksana acara Bedah Kampus saat ditanyakan mengenai jalannya kegiatan ini.


Nah demikian sobat fivers, mengenai Bedah Kampus 2016, semoga kakak-kakak kelas 12 dapat menggapai univesitas yang mereka impikan. Dan untuk kelas 10 dan 11, sampai ketemu di Bedah Kampus selanjutnya ya!
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com